Anggrek Bulan atau Phalaenopsis amabilis atau Puspa Pesona adalah salah satu jenis tanaman hias bunga yang paling banyak disukai. Tanaman ini juga merupakan tanaman hias asli Indonesia. Bunga Anggrek Bulan sangat klasik dan pesonanya seolah olah tidak pernah lekang oleh waktu. Karena memang bunga anggrek akan mekar dalam jangka waktu relatif lama. Cara perawatan anggrek bulan juga cukup mudah.
Budidaya tanaman hias anggrek bulan tidak terlalu rumit. Tanaman ini berjenis epifit, yaitu tumbuh menempel pada inang sehingga perawatan mudah. Atau bisa menyediakan media tanam seperti pakis, bisa juga ditanam di dalam pot. Tips perawatan Anggrek Bulan agar tumbuh dan berbunga cantik bisa disimak berikut ini :
Bunga anggrek bulan tidak bisa tumbuh dengan baik jika terkena sinar matahari secara langsung. Letakkan tanaman pada daerah yang teduh, atau beri naungan dengan jaring peneduh.
Pemeriksaan daun dapat digunakan untuk menganalisa penyinaran sinar matahari pada anggrek bulan. Jika warna daun hijau segar, sinar matahari cukup. Jika wana daun hijau pucat kekuningan, intensitas sinar matahari kurang. Namun jika daun berwarana kecoklatan, berarti anggrek bulan terlalu banyak menerima sinar matahari.
Penyiraman dapat dilakukan 1 kali sehari. Siram dengan menggunakan air bersih.
Pemupukan dilakukan setiap 2 minggu sekali dengan pupuk yang mengandung kalsium, phospor dan kalium. Pupuk dilarutkan dlam air, kemudian disiramkan pada tanaman. Pemberian pupuk daun juga perlu diberikan, dengan cara disemprotkan.
Penyemprotan insektisida dan fungisida dilakukan 2 minggu sekali untuk mencegah serangan hama dan jamur.
Media tanam perlu diganti jika ditumbuhi lumut atau menjadi sarang semut. Jika dibiarkan, serangga tersebut akan mengganggu pertumbuhan anggrek.
Melakukan budidaya tanaman hias anggrek bulan tidak susah. Tanaman hias bisa ditempatkan di luar rumah, taman rumah, di teras atau bahkan di dalam ruangan rumah. Keindahan bunga anggrek bulan dijamin akan semakin mempercantik rumah hunian Anda.